
Pabrik yang didirikan oleh suatu perusahaan pada umumnya sangat perlu untuk direncanakan denga seteliti mungkin dan sebaik-baiknya. Hal ini disebabkan pabrik tersebut didirikan oleh perusahaan selain untuk melindungi para karyawan yang bekerja dalam perusahaan tersebut (dari panas dan hujan), juga untuk melindungi bahan-bahan, barang setengah jadi serta barang jadi dalam pabrik. Tanpa adanya bangunan pabrik yang memadai maka besar kemungkinan akan terjadi kerusakan atau bahkan kehilangan atas bahan-bahan dan fasilitas lainnya. Agar gedung pabrik yang didirikan dapat berfungsi dan berguna dengan sebaik-baiknya, maka perencanaan bangunan pabrik yang akan didirikan ini harus disusun dengan seoptimal mungkin. Jumlah dan jenis masing-masing bagian dari pabrik yang perlu untuk mendapatkan perlindungan dari bangunan yang didirikan ini perlu untuk dijadikan bahan pertimbangan dalam penyusunan perencanaan bangunan pabrik. Dalam hal lain penempatan mesin serta ruang gerak yang diperlukan untuk masing-maing mesin, maka data teknik dari setiap mesin juga dipakai sebagai pertimbangan dalam penyusunan perencanaan bangunan pabrik.
Setiap perencanaan akan memiliki tujuan-tujuan yang ingin dicapai. Demikian pula hanya dengan perencanaan tata letak fasilitas yang memiliki beberapa tujuan yang dapat dicapai pula. Walaupun pada kenyataannya tidak semua tujuan dapat dicapai, tetapi ada dasar dalam penyusunan plant lay out tersebut adalah :
a. Meminimumkan jarak perpindahan material
b. Menurunkan pemakaian modal dalam peralatan
c. Menggunakan ruang secara efektif
d. Meningkatkan keselamatan dan keamanan dalam bekerja
e. Membuat fleksibilitas pengatur menjadi tinggi sehingga mudah melakukan penyesuaian dan pengaturan kembali jika diperlukan.
Secara umum tujuan perencanaan tata letak adalah untuk mendapatkan tata letak yang optimal sehingga terbentuk pengaturan ruang dan peralatan yang dapat memberikan nilai ekonomis dalam pengerjaan produk dan dapat memberikan keselamatan serta kepuasan kepada para pekerja.
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !